Senin, 15 Agustus 2011

Cinta Tanah Air, Dirgahayu Indonesia!





Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Dalam suasana penuh nasionalisme yang membara-bara , berkobar-kobar, menatap bangga Merah Putih yang berkibar di angkasa, Kopiah Putih sebagai salah satu bangsa cinta tanah air, mengucapkan:




DIRGAHAYU INDONESIA! 




Tidak ada yang tak mungkin untuk Indonesia





Indonesia mampu





Indonesia bisa, pasti bisa..!!




Untuk terus bangkit





Menjadi sebuah negara






Negara yang lebih baik dari kini..












KOPIAH PUTIH CINTA INDONESIA!






Kepada sang saka Merah Putih...HORMAT...GRAK!!







**[lagu Indonesia Raya sedang diputar]**

TEGAP...GRAK!! 



Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Jumat, 12 Agustus 2011

Postingan Tengah Malam [Desain Kaos]



Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Sekarang udah jam 12:00, tapi saya masih belum bisa tidur juga. Entahlah...Tapi tadi sempet ketiduran jam 9 hehe... 
Sebenernya dari kemarin pengen posting udah ada banyak cerita & ide
tapi malas dan ngantuk melanda dan mengalahkan semuanya.

Memanfaatkan pinjaman modem dari tetangga sebelah, maka saya buatlah postingan tengah malam ini..   Dan yang bisa saya posting hanyalah desain kaos yang sempat saya buat kemaren.








Klik Gambar untuk Memperbesar



Nah lho...Kok cuma segitu postingannya? Hehehe...

Saya yakin pebaca akan membuka ini besok pagi, jangan lupa komentarnya ya!

Semoga bermanfaat..

Wassalamu'alaikum Wr. Wb

Rabu, 10 Agustus 2011

PUISI spesial untuk Master KORUPSI





Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Kemaren pas diperpustakaan kampus, saya tak sengaja membaaca koran yang isinya tentang dua orang master korupsi, yaitu "Yth Bapak Gayus Tambunan" dan "Yth Bapak Muhammad Nazaruddin".

Saya fikir tak ada salahnya jika saya membuatkan puisi spesial untuk dua Bapak "Yth" itu..






 Tulisan sederhana ini kusebut dengan puisi

Puisi yang kutulis spesial untuk master korupsi

Semoga dapat membantu pak polisi

Agar dapat meringkus para master korupsi



Wahai para master korupsi...

Kalian tahu?

Rakyat kecil saat ini banyak yang tak punya nasi..

Banyak bayi-bayi calon pemmpin bangsa yang

Busung lapar karena kurang gizi

Rakyat kecil tak bisa hidup enak dinegeri sendiri.

Kalo sudah begitu..

Apa yang dapat mereka lakukan?

Kecuali hanya bisa berharap mendapat bantuan..

Bantuan yang bisa membuat hidup mereka lebih berarti

Master korupsi..

Sadar dong....!!

Kalo kalian gag sadar, semoga dimakan grandong.



Liat itu Bapak Gayus Tambunan!

Dia itu bisa menggenggam rupiah sampai milyaran

Dia juga hebat dalam hal penyamaran

Hingga membuat aparat klabakan

Pun kalo dia mau,

Dia bisa membeli blogger.com buat gaya-gaya-an

Untung saja dia sudah diamankan

Meski sampai sekarang kasusnya belum terselesaikan..

Oh...Bapak Gayus Tambunan..

Sangat tidak pantas bila engkau dijadikan suri tauladan..



Bapak Muhammad Nazaruddin malah juga ikut-ikutan

Pembangunan wisma atlit dijadikan sasaran

Ya sudah..dengan mudahnya dia memiliki milyaran

Bapak Muhammad Nazaruddin...

Ingatkah engkau???

Mau disembunyikan dimanapun pasti akan kecium juga..

Sama dengan bangkai..

Meskipun pandai melompat, toh akhirnya jatuh juga..

Itulah tupai..

Semoga kasusnya cepat selesai

Agar engkau bisa hidup damai..



Indonesiaku..

Kau memang sagat kaya..

Tapi aku selalu berdo'a

Semoga kau cepat miskin..

Miskin dari para koruptor, Amin..

 



Alhamdulillah.. Selesai juga akhirnya puisi ini.

Bagus kan pembaca puisi saya?

"Ya, bagus gag bagus yang penting sudah mencoba"

Itu sih pendapat adek saya.

Gimana menurut sahabat pembaca?



Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Senin, 08 Agustus 2011

Menghargai KEBOHONGAN






Assalamuu'alaikum Wr. Wb.

Semua yang dikerjakan oleh kita pasti beralasan, apapun itu! BERBOHONG sekalipun, pasti ada alasan khusus untuk hal ini. Orang-orang beranggapan bahwa bohong itu Salah namun ada juga yang menyimpulkan bahwa bohong itu Cap Jempol alias Good alias BAGUS! (itu pendapat saya..)


Mengapa demikian?? Semua pasti akan kembali pada ALASAN.


Banyak orang mengaku bahwa mereka menghargai kejujuran. Namun pada kenyataannya orang itu lebih suka mendengar apa yang ingin didengarnya daripada kejujuran yang pahit untuk di dengar.


Bohong juga memberikan dampak psikologis yang baik pada diri sendiri. Dari
survei saya di gugel ternyata orang-orang depresi itu adalah orang-orang yg lebih jujur pada
dirinya sendiri
dibandingkan dengan orang yang cenderung membohongi
dirinya sendiri tapi optimis
. Nah..seorang bisa sembuh dari depresi-nya ketika dia mulai bisa
membohongi dirinya
lagi dan mulai tidak jujur pada dirinya sendiri.




Intinya, walaupun kita menghargai kejujuran, namun kita juga menghargai kebohongan. Hanya saja, supaya tetap tampak konsisten, kadang kita menamai bohong itu dengan nama lain seperti “basa basi” atau “sopan santun”.




Maka dari itu tetap hargai kebohongan untuk meningkatkan kualitas diri sendiri..


Semoga bermanfaat.


Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Minggu, 07 Agustus 2011

Senyum Kehidupan

Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Alhamdulillah tanpa terasa ramadhan sudah akan memasuki minggu ke dua. Semoga kita semua akan tetap kuat dalam menjalani semua ibadah dan aktifitas, Amin...
Iseng, tak ada ide untuk menulis (karena memang tak pernah punya ide, hehehe). Maklum bukan keluarganya Habiburrahman Elzirazy atau Andrea Hirata. Tapi yang namanya angan-angan dan mimpi masih saja tinggi untuk bisa menjadi seorang penulis yang hebat,. Sering terlintas dalam hati ada keinginan untuk menjadi seorang Ladida atau Pradisz yang bisa menulis dengan sangat mudahnya. Bagi saya mereka berdua sangat hebat dalam mengolah kata-kata. Sehingga setiap kali saya baca tulisan mereka berdua, pasti akan selalu terpesona dalam tulisannya,.Semoga bukan hanya saya saja yang merasakan hal itu :-)

Lho...Kok jadi bahas Ladida dan Paradisz sih?? (Maaf ya...semuanya tak sengaja saya tulis...Heee, Tapi kalian boleh GeEr kok, Karena memang itulah adanya, MENURUT SAYA...!)

Kembali ke Senyum Kehidupan, kenapa harus Senyum Kehidupan yang harus menjadi tulisan saya?? Pengen tau jawabannya?? Ketik REG[spasi]KOPPUTIH kirim ke 859..hahaha,, Gag nyambung ya...?
Maaf, kan memang dari awal saya bilang kalo saya hanya iseng dan saya bukan keluarganya Habiburrahman Elsirazy atau Andrea Hirata. Makanya pembaca harus sabar dan ikuti alur tulisan saya ini, hihihi..
Baiklah biar gag tambah jauh iseng-nya saya akan jabarkan yang iseng itu,
Senyum.. Mungkin bagi anda adalah hal yang sederhana dan mudah, cukup menarik sudut bibir ke arah samping dan menampakkan gigi., itulah tersenyum..sangat mudah!
Nah berikut sedikit potret mudahnya tersenyum.
Ya...Saya beri judul Senyum Kehidupan.

Tersenyum pada "Usia Dini"



































Usia anak-anak
Remaja Juga ikut tersenyum, yangkadang juga tak tau ia tersenyum untuk apa.


Senyum seorang ibu menengkan hati anak
Kakek, Kakek...Senyummu membuatku tersenyum
Demikian postingan iseng saya, semoga dapat bermanfaat dan anda bersedia memberikan komentar.
Mohon maaf bila ada kata-kata yang salah., terutama untuk Ladida dan Paradisz..


Wassalamu;alaikum Wr. Wb.

Sabtu, 06 Agustus 2011

RAMADHAN..Syetan Diikat, Kok Dosa gak Berhenti?


Assalamu'alaikum Wr. Wb. Alhamdulillah..Sampai sekarang kita masih bisa melaksanakan kewajiban kita sebagai umat muslim dibulan ramadhan ini dengan menunaikan ibadah puasa. Semoga Allah selalu menilai segala aktifitas kita dengan ibadah. Amin...
Mumpung masih bulan ramadhan tak salah jika saya menulis sedikit tentang bulan yang diagungkan ini., Saya mengutip satu hadits dibawah ini: 
Telah datang kepadamu bulan Ramadhan, bulan yang diberkati. Di dalamnya Allah mewajibkan kepadamu Ibadah Shiyam; pada bulan ini dibuka pintu-pintu syurga, ditutup pintu-pintu neraka, dan diikat syetan-syetan; juga terdapat pada bulan ini satu malam yang lebih baik daripada seribu bulan, barang siapa yang tidak memperoleh kebaikan pada bulan Ramadhan sungguh dia terhalang dari kebaikan. ( H. R. Imam Ahmad)
Terbersit dalam fikiran saya kalau memang syetan-syetan diikat, tepi kenapa dosa kok gak berhenti? dan kenapa kemaksiatan masih merajalela? Bingung juga saya fikir, tapi alhamdulillah akhirnya saya temukan jawabannya.
Ternyata syetan bukanlah nama satu species (jenis makhluq) tapi nama sifat, adapun pelakunya bisa siapa saja, bisa lelaki bisa perempuan, bisa manusia bisa juga jin. Syetan berasal dari kata Syathona, artinya menyimpang dan membuat jauh. Jadi siapa saja yang mengajak untuk menyimpang dan menjauh dari ketaatan terhadap Allah dan Rosul-Nya maka dia adalah syetan, baik yang tidak kelihatan (jin) maupun yang nampak di depan mata (manusia).
Adanya dua jenis syetan ini dengan jelas disebutkan di dalam Al Quran: 
Dan demikianlah Kami jadikan bagi tiap-tiap nabi itu musuh, yaitu syaitan-syaitan (dari jenis) manusia dan (dari jenis) jin, sebahagian mereka membisikkan kepada sebahagian yang lain perkataan-perkataan yang indah-indah untuk menipu (manusia). Jika Tuhanmu menghendaki, niscaya mereka tidak mengerjakannya, maka tinggalkanlah mereka dan apa yang mereka ada-adakan. (Q.S. 6 : 112)
Nah pada bulan Ramadhan jenis syetan yang diikat adalah syetan dari jenis Jin, sebagaimana disebutkan dalam satu riwayat: 
Pada bulan (Ramadhan) ini para jin yang jahat diikat maka mereka tidak bebas bergerak seperti pada bulan lainnya. (H.R. Ahmad)
Adapun syetan dari kalangan manusia tidak disebutkan akan diikat, karena itu pengendalian dirinya diserahkan kepada manusia sendiri. Apakah disaat ketidak hadiran syetan jin itu manusia akan memanfaatkan peluang ini untuk memperbaiki diri, atau justru manusia sendiri yang 'acting' jadi syetan? Bulan ramadhan tidak ada syetan jin yang memanipulasi hati kita, jadi kalau hari ini kita tidak khusyu' sholat, bukan karena digoda syetan, tapi itulah keadaan real hati kita, sebelas bulan jadi sarang syetan, sampai sampai tanpa syetan pun otomatis tidak khusyu'..hehehe
Di luar Ramadhan, kalau kita marah marah, ngambek tanpa alasan, sumpah serapah dll kita bisa berkilah bahwa kita sedang khilaf tergoda syetan hingga marah-marah seperti itu. Tapi kalau bulan ramadhan kita marah marah, memang kita sedang "acting jadi syetan", saking seringnya ikut instruksi syetan, sampai tanpa setanpun otomatis kita mengambil track yang dikehendaki syetan saat hati lagi kesel.
Dibulan Ramadhan inilah saatnya kita menghapus semua bekas-bekas godaan syetan itu, sehingga selesai ramadhan kita bersih dari semua bekas-bekas dosa, diampuni segala kesalahan dan lebih siap menghadapi godaan dan terjangan syetan dibabak peperangan baru berikutnya, :-)  hingga sebelas bulan menjelang ramadhan yang akan datang. Semoga selepas Ramadhan kita tidak jadi bulan bulanan syetan lagi, tapi kita lah yang menjadi pemenang pertempuran dengan syetan tersebut, Aamien ya Robbal 'Alamien..
Semoga bermanfaat..
Wassalamu'alaikum Wr. Wb.